Feri dari
Giglio Island ke Italia
Feri dari
Giglio Island ke Italia
Terdapat 1 rute feri tersedia yang beroperasi dari Giglio Island dan Italia. Penyeberangan feri Giglio ke Porto Santo Stefano mengoperasikan Setiap Hari dengan jadwal durasi pelayaran 1 jam.
Sementara kami telah berusaha sebaik mungkin untuk memastikan bahwa informasi di halaman ini akurat, dapat diingat bahwa frekuensi dan durasi penyeberangan di semua rute dapat berubah dari waktu ke waktu, kami sarankan Anda untuk mendapatkan kutipan langsung untuk ketersediaan penyeberangan Giglio Island - Italia antara Giglio dan Porto Santo Stefano.
Lebih banyak rute dibanding yang lainnya.
Bandingkan tarif, jadwal, dan rute di satu tempat.
Ubah rencana dengan mudah dengan tiket fleksi.
Pesan e-tiket dan atur perjalanan di aplikasi.
Pelacakan kapal secara live dan pembaruan real-time.
Dukungan pelanggan terbaik saat Anda membutuhkannya.
Pulau Giglio, atau Isola del Giglio adalah pulau Italia di Laut Tyrrhenia, terletak di lepas pantai Tuscany. Terletak di tanjung Argentario, sekitar empat belas kilometer jauhnya. Pulau ini mempunyai populasi sebesar 1.600 orang dan pantai pasir indah sepanjang 28 kilometer. Pulau kecil dan bergunung ini tidak mempunyai bandara jadi salah satu cara untuk bepergian ke Giglio adalah dengan kapal feri. Perjalanan dari Porto Santo Stefano, di daratan utama Italia ke pelabuhan Giglio menghabiskan waktu satu jam dengan frekuensi sampai 4 penyeberangan setiap harinya. Bis-bis beroperasi antara tiga kota utama di pulau tersebut sepanjang tahunnya dan lebih sering di musim panas. Kapal-kapal dapat disewa dengan supir untuk perjalanan ke sekitar pulau. Sejarah pulaunya yang kaya dapat diakses oleh pengunjung kontemporer melalui gedung seperti reruntuhan Roman Villa, yang digali di tahun 1918, di Giglio Porto, atau Saracen Tower tua dibuat di tahun 1596 oleh Ferdinand de Medici. Tepat di pusat pulau tersebut berdiri Giglio Castello yang merupakan pedesaan atas bukit jaman pertengahan yang dikelilingi oleh tembok benteng yang tinggi dengan tujuh menara utama (asalnya sepuluh) yang masih berdiri tegak. Benteng megah ini awalnya didirikan di abad ke-12 oleh bangsa Pisan, dan direstorasi serta diperkuat oleh Ferdinand II de Medici di tahun 1623. Gereja paroki San Pietro terletak di dalam benteng dan mempunyai lukisan dinding dan barang peninggalan dari abad ke empat belas. Pulau Giglio menawarkan banyak kesenangan bagi para wisatawan yang berlibur. Terdapat banyak pantai berpasir untuk berjemur dan banyak jejak jalan setapak bagi mereka yang senang dengan petualangan dalam mencari pemandangan indah dari sudut yang berbeda. Setiap tiga kota utamanya, Giglio Porto, Giglio Castello, dan Giglio Campese melayani beragam rasa masakan, tetapi masakan Tuscan yang enak, ikan segar dan makanan laut sangatlah umum dan banyak ditemukan di mana-mana; mereka yang ingin mencicipi rasa anggur lokal dapat melakukannya di gudang anggur di Benteng tersebut. Jika Anda ingin rencana perjalanan yang lebih aktif, Anda dapat pergi menunggang kuda, berenang, ata snorkelling di air yang sangat jernih. Kursus singkat untuk menyelam, canoeing, serta windsurfing pun tersedia.
Ditemukan di basis Eropa selatan di Mediterrania, Italia terdiri dari daratan utama dengan pulau-pulau Sicily dan Sardinia – juga beberapa grup kepulauan kecil lainnya. Terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan di Italia, selain mengunjungi beberapa museum dan reruntuhan Roma; Italia sangatlah terkenal akan ibukota fashionnya bernama Milan, kanalnya di Venice, kebun anggurnya, dan reruntuhan Pompeii yang dramatis. Restoran, pusat perbelanjaan, kafe, bar dan klub malam sangatlah normal di negaranya, memberikan pengunjung beragam pilihan. Tidak hanya kebudayaan dan kesempatan melihat-lihat yang menarik para turis ke Italia, tetapi juga iklim Mediterrania, garis pantai seluas ribuan kilometer dan pantai berpasir menarik para turis seluruh dunia yang mencari hangatnya matahari. Letak Italia sangatlah memudahkan akses kapal feri. Terdapat banyak sekali jasa penyeberangan feri yang sering dan terjangkau. Apakah Anda bepergian ke pulau utama atau bepergian ke kepulauan terkenal lainnya seperti Sardinia, Sicily, Elba, Ischia atau Capri, juga yang kurang terkenal di Kepulauan Aegadia, Pontine atau Aeolia, Anda akan tetap menemukan penyeberangan yang cocok dengan rencana Anda. Feri-feri yang berlayar ke Italia dari negara sekitarnya dengan koneksi yang ditawarkan oleh Slovenia, Kroasia, Montenegro, Albania dan Yunani di Laut Adriatic dan Ionia, sementara dari sisi lain negara tersebut, Anda dapat bepergian dari Spanyol, Tunisia, Malta dan Maroko. Pelabuhan utamanya di timur laut dan sisi timur negaranya termasuk Venice, Ancona, bari dan Brindisi. Penyeberangan terpendek di pantai Istria kerap menggunakan kapal penumpang kecil dimana penyeberangan lebih panjang, contohnya dari Yunani atau Albania, Anda akan menemukan bahwa feri-ferinya lebih besar dan dilengkapi perlengkapan lebih yang mendukung. Di sisi lain negara ini, Anda akan menemukan berbagai pelabuhan yang beroperasi dari Genoa dan Savona di utara, di sekitar pantai ke Livorno, Civitavecchia (Roma), Napoli dan Salerno. Jasa perhubungan internasional berangkat dari Barcelona, Tangier Med dan Tunis. Penyeberangannya terbilang cukup lama, tetapi sangatlah populer dengan keberangkatan sering. Anda akan menemukan lebih dari satu operator feri sehingga Anda dapat memilih. Jika Anda ingin bepergian ke pulau Italia maka Anda tidak akan kekurangan pilihan dengan berbagai perusahaan feri, rute dan waktu keberangkatan yang ditawarkan. Pelabuhan utama di pantai Barat Italia akan membawa Anda ke destinasi kunci Anda. Anda pun akan menemukan bahwa pelabuhan yang letak geografisnya paling dekat ke pulau yang Anda kunjungi akan menjadi pelabuhan keberangkatan utama. Hal ini karena pulau-pulau besar Sardinia dan Sicily dapat dikunjungi dari semua pelabuhan utama di pantai barat Italia.